Hari Lingkungan Hidup Sedunia 2025
Hari Lingkungan Hidup Sedunia 2025
Setiap tahun, pada tanggal 5 Juni, diperingati sebagai Hari Lingkungan Hidup. Hari Lingkungan Hidup pada tahun ini, Kementerian Lingkungan Hidup mengangkat tema global “Ending Plastic Pollution” atau “Mengakhiri Polusi Plastik”.
Berdasarkan Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2009 tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup, lingkungan hidup adalah satu kesatuan ruang yang mencakup seluruh benda, energi, kondisi, serta makhluk hidup termasuk manusia dan perilakunya, yang secara keseluruhan mempengaruhi kelangsungan hidup dan kesejahteraan manusia maupun makhluk lainnya.
Apakah sepenting itu?
Yap! Lingkungan hidup sangat penting dalam keberlangsungan hidup seluruh makhluk. Manusia, hewan, dan tumbuhan tidak akan mampu bertahan hidup, kalau lingkungan hidup nya tidak mendukung.
Namun sayangnya, kondisi lingkungan saat ini mulai mengalami pencemaran. Salah satu sumber utama pencemaran tersebut berasal dari limbah plastik rumah tangga. Beragam jenis plastik yang digunakan dalam aktivitas sehari-hari kerap menjadi penyumbang utama kerusakan lingkungan. Perkiraan waktu yang dibutuhkan plastik agar dapat terurai yaitu selama 100 hingga 500 tahun. Sampah kantong plastik tidak hanya mencemari lingkungan di darat saja, tetapi dapat mencemari lingkungan di air, laut, bahkan udara. Plastik menimbulkan dampak negatif yang serius bagi bumi, mulai dari pencemaran laut, terganggunya ekosistem darat, meningkatnya emisi karbon, hingga membahayakan kesehatan manusia dan satwa.
Kita dapat menjaga bumi dan lingkungan dengan cara mengurangi konsumsi plastik serta menerapkan prinsip 3R (Reduce, Reuse, Recycle). cara tersebut dapat menjadi cara yang efektif dalam menekan polusi plastik dan mewujudkan lingkungan yang bersih dan sehat.
Sumber
- [UU] Undang-undang Republik Indonesia Nomor 32 Tahun 2009 Tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup. 2009.
- Pentingnya menjaga lingkungan bagi kelestarian alam. 2019 Mar 1. Disperkimta. [diakses 2025 Jun 3]. https://disperkimta.bulelengkab.go.id/informasi/detail/artikel/pentingnya-menjaga-lingkungan-bagi-kelestarian-alam-50
- Wahyudi Y. 2024 Sep 1. Sampah Plastik Ancaman Bagi Lingkungan dan Kehidupan. WWF.id. [diakses 2025 Jun 3]. https://plasticsmartcities.wwf.id/feature/article/sampah-plastik-ancaman-bagi-lingkungan-dan-kehidupan
- Peringatan hari lingkungan hidup sedunia 2025. 2025 Mei 28. Kementerian Lingkungan Hidup/Badan Pengendalian Lingkungan Hidup Republik Indonesia. Biro Hubungan Masyarakat. [diakses 2025 Jun 3]. https://kemenlh.go.id/news/detail/peringatan-hari-lingkungan-hidup-sedunia-2025
